Gubernur Jabar Tolak Wawancara Soal Peristiwa di Garut, Minta Media Pantau Medsos

Reporter : Apit Haeruman
Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi ( Jabar Memanggil/Putra)

JABAR MEMANGGIL- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menolak memberikan keterangan kepada awak media saat kunjungan kerja di Sukabumi, Selasa (22/7). Dedi meminta wartawan memantau akun media sosial pribadinya untuk penjelasan terkait sejumlah peristiwa di Jawa Barat, termasuk pernyataannya soal syukuran pernikahan anak sulungnya.

Kunjungan Dedi dalam rangka peresmian pengairan pertanian di Desa Pangumbahan, Kecamatan Ciracap. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi TNI AD yang membantu petani setempat mengatasi ancaman kekeringan.

Baca juga: Peduli Lingkungan, Lahan Eks Tambang Galian Ditanami Ribuan Pohon

Usai acara, wartawan berusaha meminta wawancara, namun pengamanan ketat membuat Dedi langsung meninggalkan lokasi. “Cek saja di media sosial saya,” ujarnya singkat.

Baca juga: Kecamatan Mande Kembali Meraih Penghargaan Capaian PBB Tertinggi se-Kabupaten Cianjur

Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudi Setiawan yang hadir dalam kegiatan tersebut juga enggan memberikan keterangan lebih lanjut.

Baca juga: Milangkala HPKDI Ratusan Domba dan Kambing Dipamerkan, Kambing Pigmi Tidak Mau Ketinggalan

 

Editor : Yudi Irawan

Peristiwa
Berita Populer
Berita Terbaru