Pj. Bupati Sumedang Bahas Kesiapan Pilkada Serentak Bersama DPR RI

Advertisement

 

JABAR MEMANGGIL– Pj Bupati Sumedang, Yudia Ramli, menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dan Rapat Kerja yang digelar Komisi II DPR RI, Senin (11/11/2024) di Gedung Nusantara DPR RI, Jakarta.

Rapat yang dipimpin Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda membahas dukungan para kepala daerah terkait persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 dalam mengatasi berbagai tantangan teknis dan non-teknis yang mungkin terjadi selama proses Pilkada.

Berbagai isu dan keluhan bersifat faktual dan substansional disampaikan, mulai dari dukungan Pemda terhadap anggaran, netralitas ASN, pengelolaan logistik Lemilu, kesiapan personel keamanan sampai koordinasi antar instansi baik di tingkat pusat maupun daerah melalui desk Pilkada.

Kehadiran para pemimpin daerah dalam forum menekankan pentingnya koordinasi dan sinergi lintas sektor untuk memastikan Pilkada berlangsung sukses.

Pj Bupati Yudia Ramli menyoroti urgensi kolaborasi antara pemerintah daerah dan pusat  menghadapi potensi tantangan yang akan muncul, terutama bagi wilayah dengan jumlah pemilih yang signifikan.

Ia menegaskan bahwa kesiapan teknis berupa dukungan anggaran maupun logistik menjadi prioritas utama di Sumedang agar setiap tahapan Pilkada berjalan sesuai jadwal dan aturan.

“Kabupaten Sumedang dari segi dukungan anggaran alhamdulillah 100%. Seluruh anggaran sudah tersalurkan dengan baik kepada KPU, Bawaslu, Polres Kodim. Selain itu, dalam NPHD sudah kita berikan jaminan kesehatan dan kecelakaan petugas saat melaksanakan Pilkada,” jelasnya.

Selain itu, Pj Bupati Yudia juga menyoroti pentingnya keterlibatan aktif semua pihak dalam pengelolaan Pemilu, termasuk pengawasan yang ketat untuk memastikan setiap proses berjalan transparan dan adil.

Dirinya menambahkan  meskipun Sumedang termasuk daerah yang tingkat kerawanannya rendah, namun pihaknya telah mempersiapkan berbagai aspek dengan sebaik-baiknya untuk menyukseskan Pilkada 2024 mulai dari kesiapan infrastruktur logistik, hingga  pengaturan keamanan di tiap TPS.

“Di Kabupaten Sumedang dukungan keamanan dan kondusifitas termasuk dalam indeks yang rendah kerawanan. Di dalam Pilkada ini termasuk dalam kategori daerah yang cukup tertib, aman kondusif dalam kampanye,” ujarnya.

Terakhir Yudia mengharapkan berbagai tahapan Pilkada di Kabupaten Sumedang dapat berjalan baik dan bisa menghasilkan pemimpin yang kredibel dan berkualitas.

“Mudah-mudahan harapan kami dari Pemerintah Daerah Sumedang juga itu bisa berjalan dengan baik ya. Semoga Pilkada serentak yang dilaksanakan di Sumedang menghasilkan pemimpin yang berkualitas,” pungkasnya.

Diantara yang hadir dalam rapat tersebut adalah Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya, Gubernur Daerah
Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengkubuwono X, Gubernur Jawa Barat, Bey Macmudin, Gubernur DKI Jakarta, Gubernur Banten serta para Bupati dan Walikota bersama para pejabat daerah terkait.