Advertisement

Kisah Yusuf Arus Balik Lebaran ke Bandung Menggunakan Sepeda

 

JABAR MEMANGGIL– Yusuf (31) pria asal Kuningan Jawa Barat memilih mengunakan sepeda untuk arus balik Lebaran 2025, ke Cicaheum Bandung dengan menempuh jarak hingga 8 jam. Kamis (3/4/2025).

Dirinya lebih memilih arus balik Lebaran dengan cara mengoes sepeda miliknya seorang diri. Bahkan sudah 2 tahun dirinya melakukan arus mudik dan balik menggunakan sepeda.

Menurutnya mudik dan arus balik menggunakan sepeda tidak ribet, anti macet dan menyehatkan bagi tubuh.

“Asik aja,  mudik dan arus balik ini sudah ke 2 kalinya, bulak balik Kuningan Bandung” Ungkapanya.

Dirinya menambahkan arus balik ini dirinya hanya istirahat di masjid atau mushola dan isi ulang air, langsung berangkat lagi.bahkan sesekali berhenti untuk mengecek kondisi sepedanya.

“Alhamdulillah mudik dengan sepeda tidak terlalu stres di jalan dan keringat yang dikeluarkan tidak seperti kayak naik motor” Tambahnya.

Dalam perjalanannya Yusuf membawa barang pribadi seberat 10 kg yang di simpang di kiri kanan body sepeda.

Penulis:
Husni nursyaf
Editor:
Admin