GRIB Jaya Kota Bogor Nyatakan Dukungan untuk Dedie A Rachim dalam Pemilihan Walikota Bogor

Advertisement

JABAR MEMANGGIL – Organisasi Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB) Jaya Kota Bogor telah resmi menyatakan dukungannya kepada Dedie A Rachim sebagai bakal calon Walikota Bogor.

Pernyataan ini disampaikan dalam pertemuan yang berlangsung hari ini (kamis / 04/07/2024) di Dedie A Rachim Center, Kota Bogor. Dalam pertemuan tersebut, Ketua DPC GRIB Jaya Kota Bogor, Rudy Risa Kotta, memperkenalkan organisasi mereka dan mengulas kesiapan Dedie Rachim untuk memimpin kota Bogor.

“Kami merasa perlu untuk datang memperkenalkan diri, sekaligus mengulas kesiapan Kang Dedie, bakal calon walikota Bogor. GRIB Jaya melihat potensi dan kebaikan serta hal-hal yang indah dari Kang Dedie. Karena Kang Dedie sudah 5 tahun kemarin telah menjalankan fungsinya dengan baik sebagai wakil walikota Bogor,” ujar Rudy S. Kotta.

Rudy juga menekankan bahwa Dedie A Rachim adalah sosok yang santun dan diterima oleh masyarakat Kota Bogor. Selama masa jabatannya sebagai wakil walikota, Dedie telah melakukan berbagai kegiatan yang membawa kemajuan bagi Kota Bogor. “Kami merasa hal tersebut adalah baik, dan secara personal beliau orangnya santun dan diterima oleh masyarakat Kota Bogor,” tambahnya.

DPC GRIB Jaya silahturahmi bersama dengan Bakal Calon Walikota Bogor, Dedie A Rachim di Dedie Rachim Center, Kota Bogor. ( Jabar Memanggil/ IST)

Pada kesempatan ini, GRIB Jaya Kota Bogor juga membahas langkah-langkah normatif yang akan diambil untuk mendukung Dedie Rachim dalam proses kontestasi pemilihan walikota Bogor, Rudy menegaskan bahwa GRIB Jaya siap membantu perjalanan politik Dedie A Rachim menuju Kursi Walikota Bogor mendatang.

“Dalam pertemuan tadi banyak hal-hal yang positif serta wejangan dari beliau yang sifatnya umum. Dan Organisasi yang saya pimpin di 6 PAC ini dapat membantu perjalanan politik beliau menuju Kursi Walikota Bogor ,” jelas Rudy.

GRIB Jaya Kota Bogor berharap proses pemilihan ini dapat berjalan dengan baik, dan Dedie Rachim dapat memenangkan serta menempati kursi kehormatan sebagai Walikota Bogor. “Harapan kami GRIB Jaya Kota Bogor dapat melewati proses ini dengan baik, dan Kang Dedie dapat memenangkan dan menempati kursi kehormatan walikota Bogor,” pungkas Rudy Risa Kotta. ( Y. Irawan)